40+ List Daftar Shortcut Google Chrome Yang Perlu Anda Coba

6 Min Read

Shortcut atau dalam bahasa indonesia, artinya adalah “Jalan Pintas” yaitu cara cepat untuk menjalankan suatu program atau aplikasi, baik yang terinstal pada perangkat komputer ataupun smartphone. Salah satunya adalah shortcut google chrome

Shortcut Website di Google Chrome

Setiap orang pasti punya halaman favorit yang rutin dikunjungi setiap hari. Biasanya kita akan membuka browser dan mengetikkan laman URL-nya di bagian address bar. Kadang ini cukup merepotkan, lebih-lebih jika alamat URL nya cukup panjang, dan gak mudah diingat.

Memang sih biasanya, secara default peramban akan mengingat URL laman yang pernah kita ketik atau yang sering dikunjungi. Itu satu cara. Cara lainnya, ada juga orang yang memanfaatkan fitur Bookmark untuk menandai laman yang sering dikunjungi.

Tapi, ada lho satu cara praktis dan cepat untuk membuka laman favorit kita terutama bagi yang sering menggunakan google chrome. Yaitu dengan cara membuat shortcut google chrome (pintasan) di laman desktop. Umumnya, shortcut ini digunakan untuk aplikasi Windows.

Tapi kali ini kita akan membuat pintasan untuk membuka laman website secara cepat di android. Dengan tips ini, jadinya gak usah lagi kita membuang waktu dengan cara mengetik ulang sebuah alamat URL website yang ingin kita buka atau yang biasa kita kunjungi.

Membuat Shortcut Google Chrome

  1. Buka aplikasi browser Anda (seperti Chrome, Firefox, atau Edge)
  2. Buka situs web yang ingin Anda buat shortcut nya
  3. Ketuk ikon menu (tiga titik) di sudut kanan atas layar dan pilih “Tambahkan ke layar Utama”.
  4. Anda dapat mengedit nama pintasan jika diinginkan, lalu ketuk “Tambah”.
  5. Anda akan melihat pesan konfirmasi bahwa pintasan telah ditambahkan ke layar beranda
  6. Untuk mengakses situs web, cukup ketuk ikon pintasan atau shortcut icon tsb di layar beranda.

 

List Shortcut Google Chrome 

Tahukah Anda bahwa Google Chrome memiliki banyak shortcut tersembunyi yang sebenarnya dapat meningkatkan produktivitas dan menghemat waktu.  Mulai dari shortcut umum untuk navigasi web hingga pintasan tersembunyi untuk fitur-fitur canggih.

Berikut ini deretan shortcut yang bisa Anda gunakan untuk mengakses Google Chrome tanpa mouse:

HOME: menuju ke bagian teratas dari suatu halaman web.
END: menuju ke bagian terbawah dari suatu halaman web.
F11 : menampilkan halaman web jadi full-screen. Tekan tombol yang sama untuk kembali normal.
F5 atau CTRL + R: me-refresh halaman web.

CTRL + S: menyimpan halaman web.
CTRL + P: print halaman web.
CTRL + ‘+’: memperbesar tampilan halaman.
CTRL + ‘-‘: memperkecil tampilan halaman.
CTRL + 0: mengembalikan tampilan halaman menjadi ukuran yang semula (default).
CTRL + F: mencari kata tertentu di halaman web melalui kolom Find.
CTRL + G: mencari kata yang sama selanjutnya saat memasukan kata di kolom Find.
CTRL + SHIFT + G: mencari kata yang sama sebelumnya saat memasukan kata di kolom Find.

CTRL + U: membuka HTML source dari halaman web.
CTRL + D: menandai (bookmark) halaman web.
CTRL + SHIFT + D: menandai semua tab yang sedang terbuka.
CTRL + C: menyalin kata tertentu dari halaman web.
CTRL + V: memasukkan kata yang disalin.
CTRL + SHIFT + V: memasukkan kata yang disalin tanpa format yang sama dengan sumbernya.

Shortcut untuk Tab Chrome

Berikut ini adalah deretan shortcut yang bisa dipakai untuk mengoperasikan tab di Google Chrome:

ALT + HOME: membuka home page.
ALT + F4 atau CTRL + SHIFT + W : menutup jendela Google Chrome.
CTRL + TAB: membuka tab selanjutnya.
CTRL + N: membuka jendela baru.
CTRL + T: membuka tab baru.
CTRL + SHIFT + T: membuka kembali tab yang tertutup sebelumnya dengan jumlah maksimal 10 tab.

CTRL + 1 sampai 8: membuka tab berdasarkan urutan tab 1 sampai 8.
CTRL + 9: membuka tab dengan urutan paling akhir (kanan).
CTRL + SHIFT + N: membuka tab baru dengan mode incognito.
CTRL + O: membuka file di komputer.
CTRL + TAB: membuka tab selanjutnya.
CTRL + W: menutup tab yang terbuka.
CTRL + SHIFT + TAB: membuka tab sebelumnya.
CTRL + klik link: membuka link di tab baru.
SHIFT + klik link: membuka link di jendela baru.

Shortcut Fitur Chrome

Google Chrome menjadi web browser terpopuler dan paling banyak dipakai, karena bersifat user-friendly dan kaya akan fitur-fitur seru yang fungsional. Nah, di bawah ini adalah shortcut yang digunakan untuk mengoperasikan fitur di Google Chrome:

ALT + E: membuka Chrome menu yang ada di bagian atas.
F1: membuka Help Center.
CTRL + H: membuka halaman riwayat saat browsing.
CTRL + SHIFT + B: menampilkan atau menutup Bookmark Bar.
CTRL + J: membuka halaman Download.
CTRL + SHIFT + J atau F12: membuka Developer Tools.
CTRL + SHIFT + M: berganti user jika user-nya lebih dari satu orang.
SHIFT + ESC: membuka Task Manager.

Demikian sedikit daftar singkat shortcut – shortcut Google Chrome yang bisa Anda coba. Silakan ….

Share This Article